Bantu Developer Kelola Kecerdasan Buatan, Google Cloud Luncurkan Vertex AI

Google Cloud mengumumkan Vertex AI di gelaran Google I/O belum lama ini. Vertex AI adalah platform managed machine learning yang dirancang khusus untuk membantu developer saat melakukan deployment dan maintenance model AI mereka.

Google I/O menjadi salah satu konferensi teknologi tahunan yang ditujukan bagi kebanyakan developer mobile dan web, dan diluncurkannya Vertex AI di acara tersebut cukup mengejutkan. Pasalnya, Google Cloud jarang mengambil porsi yang lebih besar di sesi Google I/O. Namun keputusan Google Cloud memperkenalkan Vertex AI di depan khalayak Google I/O menjadi keputusan untuk menunjukkan seberapa pentingnya layanan ini ditujukan bagi para developer dalam mengelola AI mereka.

Value dari Machine Learning

Seperti dikatakan Craig Wiley, Director of Product Management Google Cloud AI Platform, peluncuran Vertex AI berangkat dari instrospeksi yang dilakukan tim Google Cloud terkait machine learning yang kini tengah berada di dalam krisis.

“Sebagai seseorang yang telah bekerja di bidang ini bertahun-tahun, jika Anda melihat Harvard Business Review atau review analis lainnya, setiap ulasan dari mereka mengungkap bahwa kebanyakan perusahaan yang berinvestasi atau tertarik berinvestasi pada machine learning tidak mendapatkan value yang sesungguhnya dari machine learning. Ini harus kami ubah,” kata Wiley sebagaimana dikutip Tech Crunch. 

Wiley melanjutkan, Google dan lainnya yang dulu mampu mengubah machine learning bekerja untuk mereka telah melihat bagaimana dampak sesungguhnya, tetapi dia juga melihat bahwa cara para penyedia layanan cloud besar menawarkan layanan machine learning justru telah dilakukan oleh banyak layanan, yang mana dalam hal ini menjadi sesuatu yang ‘buntu’.

“Pada akhirnya, tujuan kami dengan Vertex AI adalah untuk mengurangi ROI untuk penyedia cloud ini, dan juga untuk memastikan bahwa mereka tidak hanya perlu membangun model, tetapi juga mendapatkan value yang nyata dari model yang mereka bangun,” ungkap pria yang sempat menjabat sebagai General Manager AWS SageMaker AI ini.

Fleksibel untuk Developer dan Data Scientist

Vertex AI diklaim Google Cloud sebagai platform fleksibel yang dapat membantu developer dan data scientist untuk bisa melatih model-model ciptaan mereka secara cepat. Hanya butuh sekitar 80 persen dari sedikit beberapa baris code untuk bisa melatih model bersama dengan kompetitornya, dan mereka bisa mengelola lifecycle model ini secara keseluruhan.

Layanan ini juga terintegrasi dengan Vizier, optimizer AI milik Google yang bisa secara otomatis melakukan tune in model hyperparameter machine learning. Dengan demikian, dapat mampu mengurangi waktu tune in model dan membantu engineer untuk menjalankan lebih banyak eksperimen lebih cepat.

Fitur-Fitur Vertex AI

Feature Store & Vertex Experiments

Vertex AI juga dilengkapi Feature Store yang dapat membantu penggunanya menyajikan, berbagi, dan memakai ulang fitur machine learning dan Vertex Experiments untuk mengakselerasikan deployment model mereka ke produksi dengan pilihan model yang lebih cepat. Adapun deployment ini didukung dengan layanan monitoring berkelanjutan.

Vertex Pipelines

Vertex Pipelines, platform pipeline AI Google Cloud yang di-rebrand, membantu tim mengelola workflow yang dilibatkan dalam rangka menyiapkan dan menganalisis data untuk model, melatih, mengevaluasi, serta men-deploy mereka ke dalam tahap produksi.

3 Jenis Interface

Untuk memberikan berbagai variasi entry point bagi para developer, Vertex AI menyediakan tiga jenis interface: tool drag and drop, notebook untuk pengguna advanced, dan BigQuery ML, tool Google untuk menggunakan query standar SQL dalam menciptakan dan mengeksekusi model machine learning di dalam data warehouse BigQuery.

Kelola Cloud Lebih Efektif dengan Jedi

Terlepas dari Vertex AI, Google Cloud menjadi salah satu layanan cloud yang ideal untuk diimplementasikan di lingkungan bisnis dengan berbagai skala. Jika Anda ingin melakukan set up lingkungan cloud baru dengan Google Cloud, atau bahkan layanan cloud lain, Jedi Solutions siap membantu Anda dengan solusi Managed Cloud. Dengan solusi ini, bisnis anda akan mendapatkan integrasi penuh mulai dari infrastruktur modern tanpa adanya tambahan CAPEX, keamanan maksimal, performa lebih gesit, serta kemampuan penskalaan lebih cepat.

Adapun tim ahli Managed Cloud Jedi akan selalu membantu Anda mengelola infrastruktur dan jaringan dengan baik serta melakukan berbagai fungsi lain seperti maintenance, systems monitoring, serta dukungan teknis. Tak cuma Managed Cloud, Jedi juga memiliki Managed Service yang lengkap dan Anda bisa kunjungi langsung tautan berikut ini. Untuk informasi lebih lanjut terkait Managed Cloud, Anda juga bisa hubungi info@jedi.id.

Penulis: Jeko Iqbal Reza 

Content Writer CTI Group 

Latest Post

Daftar Isi